Polres Karawang - Bhabinkamtibmas Desa Cibalongsari Polsek Klari Polres Karawang Aiptu Endang Ahmad.SH melaksanakan patroli dialogis dengan menyambangi warga kampung Bakan ekem dusun pasirpanjang, Desa Cibalongsari, Kec Klari, Karawang yang sedang melaksanakan ronda malam, sebagai upaya menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, Sabtu dinihari (17/01/2026).
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas berdialog langsung dengan warga serta menyampaikan imbauan kamtibmas agar tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan, seperti pencurian, tawuran remaja, maupun gangguan kamtibmas lainnya.
Bhabinkamtibmas juga mengapresiasi peran aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan melalui kegiatan ronda malam. Ia mengajak warga untuk terus menjalin komunikasi dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar.
Kapolsek Klari Kompol H Bambang Sumitro.SH. MM. CHRA mewakili Kapolres Karawang AKBP Fiki N Ardiansyah mengatakan, Kegiatan patroli dialogis ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat guna memberikan rasa aman serta mempererat sinergitas antara Polri dan warga dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. Ujar Kompol. Bambang Sumitro.
Polres Karawang_AKBP Fiki N Ardiansyah

Noer