Polres Karawang - Polsek Klari jajaran Polres Karawang Polda Jabar, melaksanakan patroli malam hari di wilayah hukumnya sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kamis dinihari (15/01/2026)
Patroli ini dilakukan untuk memastikan situasi tetap aman dan mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas.
Kapolres Karawang, AKBP Fiki N Ardiansyah, melalui Kapolsek Klari, Kompol. H. Bambang Sumitro.SH. MM. CHRA menjelaskan bahwa kegiatan patroli malam ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Patroli malam hari ini kami laksanakan untuk memantau situasi keamanan di wilayah Klari, terutama di area yang dianggap rawan. Kami ingin memastikan tidak terjadi gangguan keamanan, seperti kejahatan jalanan atau aksi kriminal lainnya, ” ujar Kompol. Bambang Sumitro.
Dalam patroli tersebut, petugas Polsek Klari juga melakukan pemeriksaan rutin di lokasi-lokasi strategis serta berdialog dengan warga untuk mendengar langsung keluhan dan saran terkait keamanan lingkungan mereka.
“Selain itu, kami juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap waspada dan melaporkan segera jika menemukan hal-hal yang mencurigakan. Patroli ini merupakan salah satu bentuk upaya kami untuk menjaga situasi tetap kondusif, ” tambah Kapolsek.
Dengan adanya patroli malam ini, diharapkan keamanan di wilayah hukum Polsek Klari dapat terjaga dengan baik dan masyarakat dapat menjalani aktivitas mereka dengan rasa aman. Pungkasnya.
Polres Karawang_AKBP Fiki N Ardiansyah

Noer